Tujuan Survei Gizi Parsial

https://www.gizi.ilmukesehatan.comSurvey gizi parsial

Karena survey gizi lengkap memerlukan biaya, waktu dan tenaga serta keahlian yang berbagai ragam, maka seringkali survey gizi lengkap tak dapat dilaksanakan dan sebagai gantinya dilakukan survey gizi parsial, yaitu ditujukan untuk mengetahui aspek-aspek tertentu saja dari seluruh komponen taraf hidup.


Pada dasarnya pendekatan dan tahap-tahap kegiatan tidak berbeda dengan suatu survey gizi lengkap, hanya disini ditujukan secara khusus pada penelitian aspek-aspek tertentu.


Misalnya penelitian dilakukan terhadap suatu masyarakat di daerah tertentu. Dengan tujuan umum dibatasi hanya untuk mendapat gambaran tentang susunan konsumsi saja, maka tujuan-tujuan khusus dibatasi hanya mencakup komponen-komponen yang bersangkutan langsung atau tidak langsung dengan pola konsumsi saja, misalnya mengenai tingkat penghasilan, kondisi penyediaan pangan (produksi) dan impor pangan dari wilayah lain, pengetahuan tentang gizi dan kebiasaan makan, berbagai pantangan dan sebagainya.

 
BACA:  Pengaruh Defisiensi Fe

Dengan dibatasinya upaya survey pada aspek khusus, maka biaya dan kebutuhan lainnya akan lebih kecil dan penangananpun akan lebih ringan.